Gerakan Aksi Sehat Bergizi serentak 2024 MAN Pemalang Sehat - MAN Pemalang Hebat Sehat Itu Hebat

Madrasah Aliyah Negeri Pemalang pada Senin (12/8/2024) menggelar Gerakan Aksi Bergizi serentak. Gerakan ini mewujudkan MAN Pemalang sehat, MAN Pemalang hebat, sehat itu hebat.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Remaja Internasional tanggal 12 Agustus 2024, sekaligus menindaklanjuti surat Direktorat Jendral Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dengan Nomor : PK.05.01/B.II/2212/2024, tertanggal 29 Juli 2024 perihal Pelaksanaan Gerakan Aksi Bergizi Serentak (GABS),  dan Surat Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor PK_05_011B.11/2212/2024.

Bentuk  kegiatan berupa olahraga bersama, sarapan bersama, remaja putri minum tablet tambah darah bersama, dan  edukasi kesehatan terkait gizi remaja. Kegiatan yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang ini diselenggarakan di beberapa tempat: di lapangan utama, di lapangan basket, di masjid, dan di dalam kelas.

Gerakan Aksi Bergizi Serentak Tahun 2024  juga terhubung secara live di Zoom Meeting ,https://kemkes-gid.zoom.us/j/94191599233?pwd=pzkFD6DDC2bKGbqVPP1FcYX4yutrcu.1. Kegiatan di MAN Pemalang ini dipimpin langsung oleh Ahmad Najid selaku kepala madrasah didampingi para wakil kepala madrasah, wali kelas, dan segenap Bapak/Ibu guru. Aksi pada Senin pagi ini disambut antusias oleh para siswa.

Ada banyak edukasi yang diperoleh dintaranya adalah bagaimana seorang perempuan menjaga kesehatan diri. Perempuan rentan terkena anemia. Untuk mencegah anemia perlu untuk minum tablet tambah darah (TTD). TTD dapat diminum secara rutin satu tablet setiap minggu.

Yang tidak kalah penting adalah mengonsumsi makanan gizi seimbang, ini juga perlu dilakukan sebelum minum TTD. Makanan bergizi seimbang diantaranya makanan tinggi protein, kaya zat besi, serta buah dan sayur kaya vitamin C, E, dan A. #AksiBergizi2024 ini diharapkan menjadi upaya untuk membiasakan hidup sehat dan memperhatikan makanan bergizi. (NH)

Pengunjung

© Copyright 2024 MAN Pemalang.

Developed by JOGJALAB.COM